Liputan6.com, Seoul Kris awalnya dikenal sebagai personel boy band K-Pop ternama EXO. Kris yang bernama asli Wu Yi Fan ini merupakan idola asal Tiongkok yang akhirnya merengkuh popularitas dengan bergabung bersama group idol asuhan SM Entertainment yang dibentuk 2011 silam.
Kris meralayangkan gugatan kepada SM Entertainment, awal Juli 2014. Alasannya, Kris tertekan dengan beberapa larangan, termasuk tak diizinkan tampil di acara secara solo atau berakting. Selain itu, Kris juga merasa pembagian honornya tak imbang dengan penampilan dan kesuksesannya.
Setelah lepas dari SM Entertainment, Kris pun menjadi incaran agensi ternama asal Tiongkok Hwai Brother. Kris disebut-sebut telah melakukan kesepakatan dengan agensi tersebut.
Kris kini siap melakukan kegiatan sebagai artis solo. Langkah pertama Kris pasca-bergabung dengan Hwai Brother adalah bermain di sebuah judul film terbaru.
Kris dikabarkan telah mendapatkan tawaran untuk berperan sebagai karakter utama di film 老炮儿 (Lao Pao’er) yang disutradarai Guan Hu. Kris bahkan akan beradu akting dengan aktor ternama asal negeri tirai bambu Xiaogang Feng, dilansir dari Nate, Jumat (17/10/2014).
Sementara itu, wakil dari Huayi Brother membocorkan jika Kris telah banyak mendapatkan tawaran berakting. Namun mereka tak mau memberikan informasi lebih mengenai kabar tersebut.
Sebelumnya, Kris debut di dunia akting Mandarin dengan bermain dalam film bertajuk Somewhere Only We Know. Belum juga dirilis, Kris kembali mendapatkan tawaran kerjaan baru.
Kris didaulat untuk meminjamkan suaranya dalam soundtrack Tiny Time 3. Sutradara film Guo Jing Min mempercayakan film yang digarapnya mendapatkan sentuhan vokal dari Kris.
Kris didaulat untuk meminjamkan suaranya dalam soundtrack Tiny Time 3. Sutradara film Guo Jing Min mempercayakan film yang digarapnya mendapatkan sentuhan vokal dari Kris.
Credit: Ferry Noviandi
0 komentar:
Posting Komentar